MENTAWAI, Matasumbar.com – Polres Kepulauan Mentawai melalui KBO Sat Lantas beserta pengurus Kwartir Cabang 15 Kabupaten Mentawai serahkan sumbangan hasil penggalangan dana pramuka kepada orang tua Wahyu Parnabas Sapelege penderita pembengkakan mata di bagian kanan.
Sebelumnya penyakit yang sama juga di derita bocah asal Tarekanhulu Desa Malacan Kecamatan siberut utara yang bernama Sani, namun selama pengobatan bocah tersebut tak bisa tertolong dan menghebuskan nafas terakhir.
Kapolres Mentawai melalui KBO Sat Lantas Mentawai, Ipda. januar menyebutkan, penyerahan bantuan kepada orang tua Wahyu Parnabas Sapelege ini merupakan hasil penggalangan dana yang di lakukan anggota pramuka yang berada di beberapa kecamatan mentawai.
Selain itu, dana yang terkumpul sebelumnya sudah diberikan kepada Sani penderita penyakit yang sama dan lebih dana di berikan kepada Wahyu Parnabas Sapelege warga Dusun Simalibbeg Desa Simatalu Kecamatan Siberut Barat, kata Januar kepada padangmedia.com, Sabtu (11/5).
Dana yang diserahkan ini, Kata Januar barusan kita berikan kepada pihak keluarga kebetulan mereka tinggal di rumah familinya di komplek jala parak laweh padang karna masih melakukan rawat jalan di RSUP. M. Jamil Padang, ujarnya.
Dari keterangan orang tua Wahyu melalui KBO Sat Lantas Mentawai, Januar mengatakan, penyakit yang diderita wahyu sudah berjalan selama 8 bulan, awalnya gatal-gatal dan membengak di bagian mata sebelah kanan, bahkan sempat wahyu di obati melalui obat tradisional dan obat medis.
Pengobatan tersebut ada perubahan pada mata wahyu, namun dalam selang waktu beberapa hari kemudian penyusutan mata bagian kanan Wahyu kembali membengkak dan sempat di bawah ke RSUD Mentawai.
Setelah itu Wahyu di rujuk ke RSUP. M. Jamil Padang untuk mendapatkan penanganan medis yang di tangani langsung Dokter Spesialis anak dan Dokter Spesialis mata, tuturnya.
Selama pengobatan, diharapkan bantuan para donatur yang peduli dengan kesembuhan bocah yang mengidap penyakit tumor di bagian kanan mata dan kami dari Kwartir Cabang Mentawai masih melakukan penggalangan dana untuk meringankan beban orang tua wahyu serta mereka juga keluarga kurang mampu, tukasnya (Eriansyah).