MENTAWAI,MataSumbar.com – Anggota Koramil 04/Sikakap melaksanakan kegiatan Goro bersama masyarakat Desa Malakopak di mesjid muhajirin Dusun Selatan Jaya Km 37.
“Melalui kegiatan Goro bersama ini diharapkan terjalin kedekatan dan hubungan personel Koramil maupun Polsek sikakap dengan masyarakat semakin akrab” ucap Danramil 04/Sikakap, Kapten.Inf.Feri Putra Irawan Damanik, Sabtu 12 September 2020.
Kegiatan Goro bersama terdiri dari anggota koramil Sikakap 1 orang, anggota Kamla 1 orang, Polsek Sikakap 5 Orang, KUA Sikakap 5 Orang, Badan Syariat Islam (BSI) 15 orang, masyarakat dan pengurus masjid 30 orang.
“Goro bersama yang kita laksanakan ini untuk mengaktifkan kembali aktivitas masjid Mujahirin yang sudah di tinggalkan sekaligus silahturahmi dengan pengurus masjid dan warga setempat” tuturnya.
Dia menyebut kegiatan gotong royong itu juga sebagai upaya bersama menciptakan lingkungan yang sehat dan berkualitas.
Goro bersama masyarakat ini juga diharapkan bisa berlanjut dimasa mendatang, sehingga berkontribusi positif terhadap lingkungan dan masyarakat, ujarnya.
Selain itu kegiatan dilakukan para personel ini, kata Danramil membuktikan kerjasama dan sinergitas TNI-POLRI masih tetap baik serta perlu ditingkatkan di masa mendatang, tuturnya.
“Giat ini merupakan bukti nyata sinergitas TNI-POLRI dan masyarakat dapat senantiasa melestarikan nilai-nilai kebersamaan dan kegotong royongan yang merupakan budaya bangsa” tukasnya.
Editor : Heri Suprianto