PASBAR,MataSumbar.com – Menjelang pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2020, persaingan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati di Kabupaten Pasaman Barat semakin terlihat.
Dalam hal terlihat sejumlah nama-nama tokoh putra terbaik Pasaman Barat, yang bakal maju untuk menjadi Calon Bupati dan Wakil Bupati Pasaman Barat yang sudah mulai bermunculan, bahkan sudah ada yang menyatakan pasangannya.
Adapun pasangan Calon Bupati Pasaman Barat periode 2021-2026 yang maju, diantaranya H. Maryanto – Ir. Yulisman, Agus Susanto – Romi Chandra, H. Hamsuardi – H. Risnawanto, dan H. Yulianto-Syafrial.
Selain itu, masih ada nama Calon Bupati dan Wakil Bupati Pasbar lainnya yang belum menyatakan pasangannya seperti, H. Erick Hariyona, Alamsyah Dt. Marajo, Edri Syahrinal dan Ust. Samidas.
Namun, selain dari nama-nama para tokoh terbaik di atas, saat ini banyak yang membahas Drs. H. Syawal Suro yang juga digadang-gadangkan memiliki pengaruh yang besar dalam meraup suara di Kabupaten Pasaman Barat, tentunya pantas dan patut diperhitungkan oleh calon Bupati Pasaman Barat lainnya untuk dijadikan pasangan pada Pilkada Pasbar yang akan dilaksanakan 9 Desember 2020 mendatang.
Pria kelahiran Simalungun tepatnya di PTP. Nusantara 4 bah-Jambi pada tanggal 4 Januari tahun 1967 tersebut, sudah lama berkecimpung di dunia dakwah serta aktif di berbagai organisasi lokal maupun nasional, yang tentunya sudah sangat dikenal dekat oleh sebagian besar masyarakat Pasaman Barat pada umumnya.
Bahkan sejumlah organisasi yang pernah di ikuti oleh beliau seperti, Ikatan Mahasiswa Muhammadiah (IMM) Kota Padang, Ikatan Pemuda Tarbiah Indonesia (IPTI), Alwashliyah Kota Padang, Forum Kerukunan Ummat Beragama (FKUB) dan GP ANSOR. Serta juga pernah menjabat sebagai Penasehat di Dalihan Natolu (Tungku yang tiga), Ketua Paguyuban Seni Jawa, Pembina Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Pasbar, Seksi Kerohanian IPSI, Ketua Paguyuban Pencak Silat Pasbar, Wakil Ro’is Suriyah Sumbar dan Ketua Ikatan Persaudaraan Haji Pasbar (IPHI).
Saat ini Syawal Suro masih menjabat sebagai Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Pasaman Barat, kalau ada tokoh yang meminang maju Cabup dan cawabup, dirinya siap nyatakan pensiun dari status PNS” ujarnya.
“Jika diberikan kesempatan, kita siap maju dan siap memimpin Kabupaten Pasaman Barat untuk lebih baik kedepannya,” ucap Syawal suro kepada wartawan, Kamis 13 Agustus 2020.
Saat ditanya alasan kenapa ingin maju untuk menjadi orang nomor satu di Kabupaten Pasaman Barat tersebut, H. Syawal Suro mengatakan, karena ia ingin memajukan Kabupaten Pasbar dalam segala bidang terutama dalam bidang Pendidikan Islam dan dakwah.
“Kita ingin menciptakan, Kabupaten Pasaman Barat, Maju, Sejahtera, dan Berprestasi dengan menjunjung tinggi nilai-nilai islami,” ungkapnya.
Sementara itu, tokoh masyarakat bagian Utara Pasaman Barat, Murdopo yang juga sebagai mantan Anggota DPRD Pasbar mengatakan, Ia sangat mendukung majunya H. Syawal Suro tersebut. Karena menurutnya, selain dikenal sangat dekat oleh masyarakat, H. Syawal Suro tersebut juga memiliki kepribadian yang baik dan ramah kepada masyarakat.
“Ia sudah dikenal oleh sebagian besar masyarakat Pasaman Barat dan telah aktif berdakwah semenjak tahun 1985 lalu, juga dengan aktifnya di berbagai organisasi, tentunya H. Syawal Suro juga harus diperhitungkan dan patut dipertimbangkan para Calon Bupati dan Wakil Bupati Pasbar lainnya,” sebut Murdopo.
Hal itu juga di amini oleh mayarakat lainnya, H. Anwar Harahap yang juga tokoh masyarakat Pasaman Barat mengatakan, Ustad Syawal Suro merupakan sosok pemimpin yang dibutuhkan Pasbar saat ini, karena terkenal dekat dengan semua lini masyarakat entah itu dengan masyarakat Minang, Mandailing maupun dengan masyarakat Jawa.
“Tak diragukan lagi kedekatan Buya Syawal Suro dengan masyarakat Pasaman Barat. Bahkan ia sangat fasih Bahasa Minang, Jawa, Mandailing, Batak dan Melayu,”pungkasnya.
Pewarta : Wisnu Utama
Editor : Heri Suprianto