MENTAWAI|Matasumbar.com – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 02/Muara Siberut Kodim 0319/Mentawai, Serka Sopiandi motivasi warga yang tengah melakukan pembuatan penjemuran pinang di Desa Maileppet, Kecamatan Siberut Selatan, Kepulauan Mentawai, Jumat (11/4/2025).
Dia menuturkan, kegiatan inovatif produktif yang dilaksanakan ini untuk memberikan motivasi dan semangat kepada warga untuk berusaha dan berinovasi sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan perekonomian masyarakat di daerah binaan.
“Kegiatan inovatif produktif setidaknya dapat mengurangi pengangguran bagi masyarakat yang belum ada pekerjaan dan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat sehari-hari” tuturnya
Serka Sopiandi mengajak masyarakat dapat memanfaatkan cara pembuatan penjemuran pinang ini, agar kedepannya bisa membuka usaha sendiri.
Dikatakan, kegiatan ini merupakan bagian dari tugas aparat teritorial untuk membantu masyarakat yang inovatif dan mewujudkan masyarakat yang berekonomi baik dari usaha sendiri.
“Melalui kegiatan ini terjalin hubungan baik antara TNI dan warga yang berada di wilayah binaan” pungkasnya, (Ers).
Editor : Tim Redaksi