MENTAWAI|Matasumbar.com – Di Dusun Munte, Desa Maillepet, Kecamatan Siberut Selatan, Kabupaten kepulauan Mentawai, giat produktif Inovatif bersama masyarakat yang memiliki keahlian mekanik bengkel sepeda motor dan mobil serta komponen mesin lainnya disambangi Babinsa Koramil 02/Muara Siberut Selatan, Serda Hermanto, dalam rangka melaksanakan tugas Komunikasi sosial (Komsos) Sabtu (11/5/2024)
Adapun pembahasan kami dalam rangka komsos ini selain melakukan silaturahmi membahas tentang bagaimana bengkel service motor dan mobil akan lebih maju dengan meningkatkan kwalitas pelayanan pelayanan terhadap masyarakat pelanggan bengkel, serta membahas agar dapat menambah persediaan suku cadang yang banyak sehingga pelanggan semakin bertambah kedepannya.
“Juga menjaga meningkatkan kwalitas keterampilan mekanik yang lebih memahami servis mesin sehingga akan lebih baik lagi dalam melakukan service kendaraan pelanggan”, sebut Babinsa
Dengan dan service motor yang baik, kata Serda Hermanto, pelanggan pasti akan banyak yang datang, kedepannya tentunya dapat menambah pelayanan yang baik bagi bapak parjoko yang sehari-harinya beraktivitas sebagai
bengkel mekanik motor, mobil dan komponen elektronik mobil, di dusun munthe, desa maillepet, kecamatan siberut selatan, sambungnya.
Selain menjalin hubungan silaturahmi bersama teman karib Babinsa, dalam melaksanakan kegiatan komsos terhadap warga di desa binaan Koramil 02 Muara Siberut, sebagai salah satu untuk dapat berbagi info atau mencari info, tandasnya. (s/Pendim).
Editor : Tim Redaksi