Fhoto : Unjuk rasa Mahasiswa di depan kantor DPRD Pasaman Barat
PASBAR, Matasumbar.com – Aliansi Mahasiswa dari berbagai Perguruan Tinggi di Kabupaten Pasaman Barat, Provinsi Sumatera Barat melakukan aksi unjuk rasa di depan Kantor DPRD Pasaman Barat, Jumat (27/9/ 2019).
Aksi mahasiswa tersebut dikawal dari jajaran polres Pasaman Barat dan disambut baik oleh beberapa anggota DPRD Pasaman Barat. Diketahui aksi unjuk rasa di lakukan mahasiswa sejak pukul 10.00 WIB dan berhakir dialog di gedung DPRD Pasaman Barat.
“Unjuk rasa yang kami lakukan ini untuk menyampaikan aspirasi kepada DPRD Pasaman Barat terkait RKUHP dan revisi UU KPK yang sangat mengecewakan rakyat Indonesia” kata Koordinator Lapangan (Korlap) Tri Tegar Marunduri.
Dalam aksi unjuk rasa mahasiswa menyampaikan secara tegas kami menolak RKHUP dan revisi UU KPK, karena tidak sesuai dengan peraturan pemerintah, selain itu kami prihatin terhadap aksi-aksi yang dilakukan mahasiswa beberapa daerah di Indonesia yang mendapat perlakuan dan tindakan fisik sehingga mengakibatkan banyak korban berjatuhan.
Usai menyampaikan aspirasi mahasiswa di persilahkan masuk keruangan DPRD Pasaman Barat untuk melakukan dialog terkait tuntutan terhadap RKHUP dan resvisi UU KPK.
Anggota DPRD Pasaman Barat Dapil I, Baharuddin dalam dialognya menyampaikan sangat mendukung aspirasi mahasiswa, mari kita kawal bersama permasalahan yang terjadi saat ini soal peraturan yang tidak sesuai dengan kepentingan rakyat.
“Persoalan ini kita luruskan bersama dengan melakukan diskusi, sehingga tidak melebar apa yang menjadi aspirasi mahasiswa sampaikan” ujar Baharuddin yang juga pernah menjadi Bupati Pasaman Barat.
Kemudian Anggota DPRD Pasaman Barat yang merupakan mantan anggota Polri, Subandrio juga menyampaikan bahwa kami sebagai wakil rakyat siap mendegar keluhan masyarakat dan mahasiswa yang di pilih langsung oleh masyarakat.
“Ini tugas kami untuk menerima aspirasi masyarakat, mari kita berdialog secara bijaksana untuk mencari langkah yang terbaik” ujar Subandrio itu saat diskusi.
Sementara Ketua DPRD Pasaman Barat Sementara, Erianto menyebutkan, aksi unjuk rasa yang dilakukan para mahasiswa ini bentuk kepedulian mereka terhadap masyarakat. Diharapkan setelah dialog mahasiswa bersama DPRD membuat kesepakatan untuk disampaikan ketingkat Provinsi hingga Pusat.
Ia menyampaikan terima kasih kepada mahasiswa dalam aksi unjuk rasa berjalan dengan baik Damai, Aman dan Kondusif dan juga terima kasih kepada pihak keamanan seperti jajaran Polres Pasaman Barat ,Satpol PP dan instansi Pemerintah Daerah Kabupaten Pasaman Barat, tukasnya (Wisnu Adrianta).
Hits: 87