PADANG|Matasumbar.com – Kebakaran di Pasar Bandar Buat, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang Sumatera Barat (Sumbar) Minggu 19 Desember 2021 sekira 16.00 WIB sore hanguskan 16 kios
Kebakaran 16 kios ini merupakan data sementara yang di himpun media melalui Dinas Pemadam Kebakaran Kota Padang.
“Saat ini kita sudah berhasil memadamkan api, tapi kita membutuhkan proses pemadaman setidaknya 1,5 jam,” kata, Kabid Operasional Dinas Pemadam Kebakaran Kota Padang, Sutan Hendra di lansir dari Haluan, Minggu 19 Desember 2021.
Dia mengatakan, pemadaman api yang melalap sejumlah kios di pasar bandar buat, pihaknya menurunkan armada sebanyak 5 unit, saat ini petugas sedang berjibaku memadamkan api.
Selama pemadaman, sebut Sutan pihaknya tidak menemukan kendala apapun kendati lalulintas macet total dari arah Padang menuju Solok, serta sebaliknya.
“Kemacetan membuat kendaraan pemadam sulit menjangkau lokasi untuk memadamkan api, kami menurunkan 6 unit pemadam ditambah 1 pemadam dari TRC Semen Padang,” ucap dia.
Pasca kebakaran ini, pihaknya belum bisa memastikan apa penyebab kebakaran tersebut.
“Untuk memastikan penyebab kebakaran, kita serahkan kepada pihak berwajib dengan melakukan koordinasi bersama pihak kepolisian setempat” pungkasnya, (“).