MENTAWAI,MataSumbar.com – Kapolres kepulauan Mentawai, AKBP.Dody Prawiranegara pimpin Sertijab Kapolsek Siberut, Kasat Narkoba dan Kasat Polair di halaman Mako polres Mentawai, Kamis 13 Agustus 2020.
Selain serah terima jabatan, polres Mentawai juga memberikan penghargaan kepada purnabakti, penyerahan trophy kepada Polsek, Bhabinkamtibmas terbaik dalam mengekspos kegiatan di media sosial.
Serah terima jabatan Kasat Narkoba dari Iptu.Yahya Sutrisna kepada Iptu.Edi Surya Darman sebelumnya sebagai Kapolsek Siberut digantikan Iptu.Ronnal Yandra, SH sedangkan jabatan Kasat Polair di pimpin Iptu.Jonfitri
Kapolres Mentawai, AKBP. Dody Prawiranegara menyebutkan, perwira yang mendapat jabatan promosi bisa lebih maksimal dalam menjalankan tugas dan mengukir prestasi.
Para kasat yang barusan serah terima jabatan diharapkan dapat segera beradaptasi dengan seluruh jajaran yang ada di polres Mentawai dan masyarakat, mengingat sangat banyak tuntutan tugas yang diamanahkan sesuai tugas masing-masing, ujarnya.
Dia menyampaikan, pergantian jabatan di kepolisian merupakan hal biasa sebagai penyegaran di tempat yang baru, baik pejabat yang baru maupun yang pindah tempat yang baru.
Kepada Kapolsek Siberut yang baru, Kapolres menyampaikan harus menyelesaikan persoalan yang masih bergulir di pulau nyanyang Siberut, ini tugas yang harus di selesaikan, tegas Dody Prawiranegara.
“Semoga amanah yang diberikan sebagai Kapolsek Siberut berjalan dengan baik dan lancar” tuturnya.
Kapolres menghimbau jelang pelaksanaan HUT RI ke 75, kepada jajaran polres Mentawai agar selalu menjaga kamtibmas yang kondusif serta meningkatkan kewaspadaan, tukasnya.
Editor : Heri Suprianto