MENTAWAI,MataSumbar.com – Dua pejabat utama di lingkungan Polres Kepulauan Mentawai berganti dengan dilaksnakan Serah Terima Jabatan (Sertijab) di Mako polres Mentawai, Jumat 6 November 2020.
Sertijab dua orang pejabat utama di pimpin langsung Kapolres Mentawai, AKBP.Mu’at di ikuti para perwira dan personel polres Mentawai.
Dua pejabat yang berganti yakni Waka Polres Mentawai, Kompol Maman Rosadi digantikan oleh Kompol. Bresman Simanjuntak dan Kabag Ops, Kompol.Gustan Siregar di gantikan oleh AKP. Reddy Triananto yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Binmas Polres Bukittinggi.
Kapolres Mentawai, AKBP.Mu’at dalam arahannya mengatakan, rotasi jabatan dilingkungan kepolisian merupakan hal biasa dilakukan sebagai penyegaran.
Selain itu pergantian pejabat di kepolisian juga merupakan kepentingan organisasi sekaligus sebagai pembinaan karier jabatan bagi yang bersangkutan, ujarnya.
Kepada pejabat utama yang lama, Kapolres mengucapkan terima kasih atas dedikasi yang dilakukan dilingkungan polres kepulauan Mentawai dan pajabat baru diucapkan selamat datang, semoga betah dalam menunaikan tugas negara di bumi Sikerei, tuturnya.
Dia menyebut untuk tugas berikutnya dalam waktu dekat akan menghadapi pemilihan kepala daerah secara serentak, diharapkan kepada pejabat baru segera dapat menyesuaikan dan beradaptasi dengan lingkungan Mentawai.
“Semoga amanah yang diberikan, selama bertugas dimentawai dapat berjalan dengan baik serta bersama-sama memajukan daerah di kepulauan Mentawai sesuai tupoksi masing-masing, tandasnya.
Editor : Heri Suprianto