MENTAWAI|Matasumbar.com – Untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, Babinsa Koramil 04/Sikakap, Kodim 0319/Mentawai, Sertu Angerago Gea lakukan pengamanan arus mudik lebaran di pelabuhan sikakap, Selasa (9/4/2024).
Pengamanan arus mudik lebaran ini kedatangan kapal mentawai fast antar pulau dari Tuapeijat menuju Sikakap dengan melibatkan anggota Pam Puter, anggota Polsek Sikakap dan anggota Puskesmas Sikakap.
Sertu Angerago Gea mengungkapkan, pihaknya bersama sektor terkait melaksanakan Pam Posko Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah, di Pos pengamanan pelabuhan Sikakap
“Demi keamanan dan kenyamanan masyarakat dan menjaga stabilitas pada Idul Fitri, kita melaksanakan Pos Pam Lebaran arus mudik” sebutnya.
Sementara, Danramil 04/Sikakap, Kapten Czi Masri menuturkan, pengamanan arus mudik lebaran pihaknya memberikan tugas kepada para Babinsa untuk melaksanakan tugas di Pos Pam pelabuhan sikakap.
Pengamanan arus mudik Lebaran ini di lakukan secara bergantian agar selalu menjaga kondisi tubuh sehingga bisa melaksanakan tugas dengan baik.
“Para Babinsa melaksanakan Pos Pam arus mudik lebaran Idul Fitri secara bergiliran, agar bisa melaksanakan tugasnya dengan baik dan kondisi yang sehat” tutupnya, (Ers).
Editor : Tim Redaksi