MENTAWAI|Matasumbar.com – Pasca terjadinya bencana kebakaran salah satu toko Eni/MS Jaya di Sioban, Babinsa Koramil 03/Sipora, Kodim 0319/Mentawai lakukan kegiatan pembinaan teritorial pertahanan negara.
Kegiatan ini merupakan pembinaan demografi sebagai pelopor dalam membantu kesulitan masyarakat yang terkena musibah kebakaran.
“Hari ini kita bersama warga setempat bantu bersihkan puing-puing sisa kebakaran toko Eni/MS Jaya milik Bapak Mangantar Sinaga di Dusun Paddarai, Desa Sioban” ucap Serda Subroto, Sabtu (9/3/2024).
Dia menyebut, gotong royong bersama masyarakat dalam membersihkan puing-puing sisa kebakaran ini merupakan bentuk kepedulian terhadap warga yang terkena musibah kebakaran.
Pembersihan puing-puing kebakaran ini di lakukan dengan peralatan seadanya dalam konsep saling bahu-membahu, sehingga selesai dengan baik.
Pemilik toko Eni/MS Jaya Bapak Mangantar Sinaga (62) menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah membantu membersihkan puing-puing sisa kebakaran termasuk pemadaman di lakukan secara manual.
“Terima kasih juga kepada Babinsa yang ikut serta membantu dan peduli dengan kesulitan warga termasuk tim Damkar” ucapnya, (Ers).
Editor : Tim Redaksi